Souvenir Pernikahan Yang Jarang Terpikirkan dan Unik

Souvenir Pernikahan Yang Jarang Terpikirkan dan Unik

Souvenir Pernikahan Yang Jarang Terpikirkan dan Unik - Saat menyelenggarakan pernikahan, sangat penting untuk mempertimbangkan dengan cermat souvenir yang akan diberikan kepada para tamu.

Karena souvenir berfungsi sebagai kenang-kenangan spesial pada acara tersebut. Supaya pernikahan kamu menjadi lebih berkesan, simak berbagai macam ide souvenir pernikahan yang jarang terpikirkan dan unik.

Souvenir Pernikahan Yang Jarang Dipilih

1. Seperangkat Sedotan Besi

Berbeda dengan peralatan makan pada umumnya, sedotan besi menjadi salah satu souvenir pernikahan yang jarang terpikirkan. Sedotan ini tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga serbaguna untuk menikmati berbagai macam minuman di mana pun. Satu set sedotan besi berisi tiga jenis sedotan berbeda untuk minuman berbeda, bersama dengan sikat halus agar mudah dibersihkan.

2. Kaktus Mini

Kaktus mini menjadi pajangan yang menarik untuk diletakkan di ambalan rumah ataupun meja kerja. Tampilannya yang khas mampu membangkitkan semangat kamu ketika bekerja.

3. Asbak

Asbak adalah salah satu souvenir pernikahan yang jarang terpikirkan. Beberapa pengantin mengabaikan souvenir ini karena dianggap terlalu simpel. Padahal harga asbak terjangkau dan berguna bagi para tamu, baik yang merokok atau tidak. Tamu yang tidak merokok dapat memanfaatkan asbak saat ada tamu yang merokok di rumahnya.

4. Sandal Rumah

Sandal rumah bisa menjadi souvenir pernikahan yang jarang terpikirkan dan unik untuk para tamu. Sandal ini berguna untuk melindungi kaki pemakainya dari debu yang ada di dalam rumah.

5. Kipas Anyaman

Kipas anyaman memberikan angin yang menyejukkan, dan mudah dibawa kemana pun karena ukurannya yang kecil. Selain itu, kipas ini dapat dikustomisasi dengan berbagai desain untuk meningkatkan daya tarik visualnya.

Baca Juga : Referensi Kado Perpisahan Untuk Sahabat, Sulit Dilupakan!

6. Besek Bambu

Besek bambu dibuat dari anyaman bambu, dan biasa digunakan untuk menyimpan bumbu dan bahan makanan. Besek bambu juga bisa digunakan untuk menyimpan berbagai macam barang lainnya.

7. Penyangga HP

Penyangga handphone adalah aksesoris penting untuk membuat konten atau menonton film di handphone kamu. Penting untuk memilih penyangga yang kokoh dan dapat menahan handphone.

Baca Juga : 8 Tips Desain Kalender Perusahaan Yang Perlu Diketahui

8. Hand Sanitizer

Mengingat masa pandemi, hand sanitizer menjadi souvenir yang paling populer di berbagai acara. Bahkan ketika pandemi sudah membaik, souvenir ini tetap berguna untuk meningkatkan kebersihan dan kesehatan tubuh.

Itulah beberapa souvenir pernikahan yang jarang terpikirkan dan unik. Pilihlah souvenir yang sesuai dengan selera dan anggaran kamu. Jika kamu membutuhkan merchandise & hampers berkualitas dengan harga terjangkau, hubungi Liberty Society untuk melakukan pemesanan.

 

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.